BPD Kukuhkan P2KD Desa Kampung Beru, Ini Nama-Namanya

TakalarSulSel, Celebestoday.com – Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kampung Beru Kecamatan Polut menggelar musyawah desa, untuk menjaring dan menetapkan panitia pemilihan kepala desa (P2KD), di Aula kantor desa, Sabtu (6/8/2022).

Pertemuan yang dipimpin oleh ketua BPD Baari ini, dihadiri oleh Pejabat Kades Kampung Beru, Babinsa, Binmas, Sekretaris Desa, Anggota BPD, LPM, Karang Taruna, kepala dusun, imam dusun, dan puluhan tokoh masyarakat Kampung Beru.

Dari usulan nama yang masuk, anggota BPD kemudian bermusyawarah untuk menetapkan 5 anggota P2KD Kampung Beru.

Kelima panitia terpilih, kemudian berembug untuk menetapkan struktur panitia. Hasilnya Terpilih ketua Saharuddin sekretaris Abdul Rauf Anggota Dahlan, Hasniati, dan Sukmawati

Di akhir Acara, Ketua BPD Kampung Beru Baari mengambil sumpah P2KD untuk menjalankan tugas berdasarkan peraturan yang berlaku. Kegiatan berlangsung aman dan lancar, sampai acara penutupan.

(Ancha)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*