
Takalar, celebestoday.com – Bupati Takalar H Syamsari Kitta Hari ini melantik H.Muhammad Hasbi Bantang Menjadi Pj Sekda yang sebelumnya menjadi plh Sekda Takalar, pelantikan ini berjalan lancar dan penuh khidmat bertempat di Aula Imannindori Kantor Bupati Takalar, Senin (19/7/2021).
Bupati Takalar H. Syamsari Kitta mengatakan Pj Sekda yang baru harus melakukan kerja yang sufatnya koordinatif dengan seluruh kepala
OPD, terutama menyangkut aturan perundang-undangan sehingga kita bisa di daerah ini terikat mengenai aturan-aturan itu dan bisa di tuangkan dalam administrasi yang benar.
“ seperti saya kan, tidak sama sekali seharusnya berurusan dengan administrasi, Bupati itu membuat kebijakan, tidak ada orang yang di hukum karena membuat kebijakan, Jadi kalau ada yang di hukum cuma tindak pidana korupsi, kalau ada yang salah administrasi berarti sekretariat daerah itu yang lemah, jadi inilah harapan kita kedepan.
Ditempat yang sama Pj sekretaris Daerah Kabupaten Takalar H.Muhammad Hasbi Bantang mengatakan, siap dengan Amanah yang di berikan untuk Takalar yang lebih baik.
“ Intinya siap Menjalankan Amanah yang di berikan.” Singkatnya Hasbi Bantang Sekda Takalar
(Mr)
Leave a Reply